kievskiy.org

Diminati Konsumen Mancanegara, Wisata Edukasi Terbang di Simulator Pesawat Diperkenalkan BBKFP

Kepala BBKFP Kemenhub Bagus Sunjoyo, akan menggarap paket wisata terbang di simulator pesawat.
Kepala BBKFP Kemenhub Bagus Sunjoyo, akan menggarap paket wisata terbang di simulator pesawat. /Pikiran-Rakyat.com/Anwar Effendi

PIKIRAN RAKYAT - Sejumlah indikator kinerja Balai Besar Kalibrasi Fasilitas Penerbangan (BBKFP) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sepanjang 2019, melebihi target.

cuma tahun ini dilakukan penyesuaian target akibat adanya pandemi Covid-19. Wabah virus corona itu memang menganggu semua sektor perekonomian.

Hal itu disampaikan Kepala BBKFP Kemenhub Bagus Sunjoyo kepada tim Forum Wartawan Hiburan (FORWAN) Indonesia @forwanofficial saat bersilaturahmi ke kantor BBKFP di Curug, Tangerang, Banten.

Baca Juga: Media Terkemuka AS Sebut Rusia Bayar Taliban Jika Berhasil Bunuh Tentara Amerika

"Ada enam indikator kinerja BBKFP sepanjang tahun lalu yang melebihi target berdasarkan hasil verifikasi dan rekomendasi Menteri Keuangan yang dikeluarkan tanggal 18 Maret 2020," ucap Bagus.

Keenam indikator kinerja tersebut adalah, pertama Jumlah Fasilitas Navigasi Penerbangan yang dikalibari.

"Targetnya 170, capaiannya 102,94 persen atau 175 fasilitas navigasi," ungkap Bagus.

Baca Juga: Raffi Ahmad Ungkap Rahasia Kariernya Bisa Meroket Lagi Usai Tersandung Narkoba

Indikator kinerja kedua yakni jumlah Fasilitas Alat Bantu Visual persen (Visual Aids) yang dikalibrasi, targetnya 145 capaiannya 104,83 persen atau 152 Visual Aids.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat