kievskiy.org

Ketahui Makanan untuk Tingkatkan Imunitas, Pilih Makanan yang Direbus

Ilustrasi.
Ilustrasi. /PEXELS PEXELS


PIKIRAN RAKYAT
- Sibuknya seseorang dalam aktivitas sehari-hari membuatnya akan mudah terabaikan dalam memilih makanan-makanan sehat.

Untuk itu, Ketua Indonesian Sport Nutrisionist Association Dr. Rita R,DCN, M.Kes mengajak masyarakat untuk mengenali zat makanan yang tepat guna meningkatkan imunitas dan tubuh yang sehat dalam kondisi cuaca yang tidak menentu.

Makanan yang lebih sehat diolah dengan cara direbus ataupun dikukus. Makanan ini banyak ditemukan pada umbi-umbian yang direbus.

"Salah satu bahan makanan yang tepat untuk meningkatkan imunitas ialah umbi-umbian dan jagung," kata Rita dalam acara daring beberapa waktu lalu.

Bukan tanpa alasa, umbi-umbian seperti ubi dan kentang, lalu jagung, baik dikonsumsi untuk meningkatkan imunitas adalah karena selain mengandung karbohidrat juga termasuk memiliki respon glikemik yang rendah.

Baca Juga: Wisma Atlet Tutup per Akhir Tahun, Sisa 4 Pasien Covid-19 Isyaratkan Akhir Pandemi di Indonesia

Artinya bahan makanan tersebut tidak akan membuat hormon insulin meningkat dengan signifikan dan penyerapan glukosa di dalam tubuh menjadi lebih stabil dan tidak berlebih.

Selain itu, bahan makanan yang perlu ditingkatkan konsumsinya agar bisa meningkatkan imunitas tubuh ialah makanan yang berserat contohnya wortel, brokoli, asparagus, ataupun buah seperti tomat, pepaya, dan mangga.

Makanan berserat dapat meningkatkan imunitas tubuh karena membantu tumbuhnya mikrobiota atau disebut juga sebagai bakteri baik di saluran pencernaan.

Bakteri baik rupanya mampu mendorong perkembangan imunitas sehingga menjadi lebih meningkat dan tubuh tidak mudah sakit.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat