kievskiy.org

Kasus Getok Harga Muncul Lagi Saat Mudik Lebaran 2023, Berikut Tips Menghindarinya

Ilustrasi uang rupiah.
Ilustrasi uang rupiah. /Pixabay/Muhammad Syafrani

PIKIRAN RAKYAT - Beredar luas keluhan seorang politisi yang merasa dicurangi dengan pemasangan harga meroket untuk makanan biasa dalam salah satu rest area Tol Cipali. Adalah Sigit Widodo, Ketua DPP PSI yang dikenai Rp155.000 saat menyantap makanan di salah satu restoran rest area KM 86A Tol Cipali.

Sigit Widodo, lantas memaparkan bahwa kasus getok harga makanan yang dialaminya terjadi dengan diikuti gaya penjual yang ngotot minta bayaran setelah makan.

Dalam arti lain, Sigit Widodo mengeklaim telah dipaksa untuk menyantap makanan itu, baru boleh berbicara kepada penjualnya soal harga yang harus dibayarkan.

"Buat yg sedang istirahat di rest area KM 86A Cipali dan ingin ngirit, saya sarankan jgn makan di sini. Dua porsi nasi ayam dan teh dalam kemasan harganya Rp155.000 dan penjualnya ngotot dibayar setelah makan," ujar Sigit Widodo dalam cuitan melalui akun Twitter pribadinya pada Minggu, 23 April 2023.

Baca Juga: Tips Mudik Lebaran 2023 agar Tidak Mengantuk di Perjalanan

Diketahui, kasus getok harga selalu beredar saat memasuki suasana mudik lebaran, bahkan biasanya muncul dari suatu titik yang menjadi tempat peristirahatan sejenak bagi para pemudik.

Berkaca dari kasus getok harga makanan di rest area Tol Cipali itu, berikut sejumlah tips agar terhindar dari jeratan pemilik warung makan yang bersikap memanfaatkan peluang itu.

1. Jangan Ragu Tanyakan Harga Lebih Dulu

Anda harus selalu mengingat pentingnya menanyakan harga makanan sebelum hidangan disajikan.

Jika tidak, Anda harus bisa memilih warung makan yang sudah menyediakan daftar menu lengkap dengan harga.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat