kievskiy.org

Cara Hilangkan Cetian atau Bintik Hitam di Baju akibat Jamur, Mudah dan Bisa Pakai Bahan Dapur

Ilustrasi mencuci baju.
Ilustrasi mencuci baju. /Pixabay/Lelsey Barker

PIKIRAN RAKYAT - Cetian atau bintik hitam pada pakaian akibat jamur dapat menganggu estetika. Akan tetapi noda ini cukup sulit untuk dibersihkan.

Meski membandel, noda pakaian akibat jamur ini bisa dibersihkan dengan teknik khusus.

Berikut cara menghilangkan cetian atau bintik hitam karea jamur pada pakaian langkah demi langkah.

Gosok Noda Jamur

Oleskan penghilang noda jamur, seperti sabun rumah tangga, cuka putih, atau pemutih, dan gunakan sikat gigi untuk menyikat permukaan jamur. Gosok dengan lembut dan cobalah untuk tidak merusak kain selama prosesnya.

Rendam Kain

Karena noda jamur sulit dihilangkan, Anda juga harus merendam pakaian yang terkena noda terlebih dahulu sebelum mencucinya.

Rendam selama satu jam dalam produk pra-rendam komersial atau seember air dengan satu cangkir cuka putih.

Cara lainnya, Anda bisa merendam pakaian dalam larutan cuka.

Baca Juga: Apa Bedanya Houthi dan Tentara Yaman?

Cuka putih cocok untuk mendisinfeksi dan membersihkan noda jamur yang membandel seperti jamur putih atau jamur hijau.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat