kievskiy.org

Buang Obat Kedaluwarsa Jangan Sembarangan, Ketahui 10 Cara Aman Membuangnya

Ilustrasi obat.
Ilustrasi obat. /Pixabay/Arek Socha Pixabay/Arek Socha

PIKIRAN RAKYAT - Bijak memperlakukan obat tidak hanya diperlukan saat mengonsumsinya saja. Masyarakat juga diajak berperilaku bijak dalam membuang obat yang sudah kedaluwarsa atau tidak layak pakai lagi.

Kebiasaan membuang obat dengan sembarangan justru akan memicu kejahatan lain yang terkait peredaran obat. Obat itu bisa disalahgunakan dengan dijual lagi ke pasaran sehingga nantinya ada masyarakat yang mengonsumsi obat kedaluwarsa atau yang sudah tidak layak konsumsi.

"Obat-obatan yang masih di rumah, yang tidak terpakai, jangan dibuang begitu saja dengan bungkusnya. Harus dibuka obatnya, supaya tidak dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab," kata Tina Rostinawati, Kepala Laboratorium Mikrobiologi dan Bioteknologi Fakultas Farmasi Universitas Padjadjaran, Sabtu, 2 Desember 2023.

Tina yang juga berprofesi apoteker itu mengatakan, masyarakat biasa membuang obat yang sudah kadaluwarsa, yaitu yang sudah lewat masa berlakunya. Akan tetapi, cara membuangnya pun tidak bisa sembarangan, melainkan harus dipisahkan dulu dari kemasannya sebelum dibuang.

Beberapa kasus temuan kejahatan yang berkaitan dengan obat-obatan menunjukkan, obat itu bersumber dari pemanfaatan kembali obat kedaluwarsa. Selain itu, ada obat sisa dan obat yang rusak yang dipakai lagi oknum tak bertanggung jawab.

Dalam penjelasan di situs Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), obat kedaluwarsa maupun rusak harus segera dibuang dan dimusnahkan. Jika tidak dibuang dengan cara yang tepat, maka obat tersebut dapat disalahgunakan oleh oknum tak bertanggung jawab menjadi obat ilegal.

Obat kedaluwarsa itu dapat dikemas ulang dengan diganti tanggal kedaluwarsanya, kemudian diperjualbelikan kembali sebagai obat ilegal atau palsu. Hal ini tentunya menimbulkan keresahan di masyarakat, terbukti dengan ditemukannya beberapa kasus obat kedaluwarsa dan obat palsu di pasaran, bahkan di sarana pelayanan kesehatan yang seharusnya terjamin keamanannya.

10 cara memusnahkan obat kadaluwarsa dan rusak

Foto Ilustrasi : obat Diet / Waspada Minum Obat Diet Berbahaya Bagi Kesehatan Tubuh, Simak Penjelasannya!!
Foto Ilustrasi : obat Diet / Waspada Minum Obat Diet Berbahaya Bagi Kesehatan Tubuh, Simak Penjelasannya!!

Sejak 2019, BPOM sudah mencanangkan program untuk pembuangan sampah obat dengan benar. Akan tetapi, Tina mengatakan, memang belum semua masyarakat mendapatkan edukasi mengenai itu.

"Masyarakat masih harus diedukasi melalui berbagai cara. Selain itu, masyarakat juga bisa proaktif mempelajarinya. Misalnya ketika sedang duduk menunggu obat di apotek, bisa membaca pamflet yang biasanya disediakan di apotek tentang bagaimana menggunakan obat secara bijak dan bagaimana membuang sampah obat juga dengan bijak," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat