kievskiy.org

12 Kesalahan Cara Menyimpan Makanan di Kulkas, Bisa Berdampak Buruk Bagi Kesehatan

Ilustrasi. Kulkas.
Ilustrasi. Kulkas. /Freepik/zinkevych.

PIKIRAN RAKYAT - Kulkas telah menjadi kebutuhan penting untuk mendukung kehidupan sehari-hari. Ketika berbagai makanan mentah maupun matang dapat disimpan dengan mudah, tetapi apakah keamanan mutunya selalu terjamin dan tidak berdampak buruk bagi kesehatan?

Di balik fungsi penting kulkas, ada beberapa kesalahan umum saat menyimpan makanan dalam kulkas dan cenderung dilakukan banyak orang.

Semua kesalahan umum saat menyimpan makanan dalam kulkas yang dibahas di artikel ini, secara nyata berdampak buruk bagi kesehatan.

Berikut sejumlah kesalahan umum cara menyimpan makanan dalam kulkas yang sering dilakukan banyak orang dan bagaimana ini berdampak pada keamanan makanan untuk konsumsi sehari-hari.

Baca Juga: Kemacetan Parijs van Java Perlu Segerai Diurai, Demi Bisa Kembali ke Masa Keemasan

Mengabaikan suhu dalam kulkas

Untuk pertama, kesalahan umum muncul dari kebiasaan mengabaikan suhu yang ditentukan dalam kulkas Anda.

Pada dasarnya, memahami suhu kulkas sangat penting untuk menjaga kesegaran dan mencegah pertumbuhan bakteri.

Kurangnya pendinginan akibat ruang penuh

Rak kulkas yang penuh sesak mungkin tampak seperti ketidaknyamanan kecil, namun dapat menyebabkan pendinginan tidak merata.

Sirkulasi udara yang baik sangat penting untuk menjaga makanan tetap segar dan mencegah pertumbuhan bakteri berbahaya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat