kievskiy.org

7 Kebiasaan Orang Jepang ini Bisa Ditiru untuk Jaga Pola Hidup Sehat!

Ilustrasi - Berikut ini ada tujuh tips atau kebiasaan orang Jeoang untuk menjaga pola sehat agar hidup lebih teratur.
Ilustrasi - Berikut ini ada tujuh tips atau kebiasaan orang Jeoang untuk menjaga pola sehat agar hidup lebih teratur. Pixabay/StockSnap

PIKIRAN RAKYAT - Pola hidup sehat membuat jiwa dan tubuh menjadi lebih sehat lagi dari sebelumnya. Hal ini bisa dilakukan dengan beberapa kebiasaan kecil.

Ada tujuh kebiasaan kecil orang Jepang yang bisa ditiru untuk mengubah pola hidup sehat. Dengan itu, Kamu rentan terkena sakit ataupun stres.

Beberapa kebiasaan orang Jepang ini bisa Kanu tidur karena memang sangat sederhana dan mudah untuk dilakukan, demi menjaga pola hidup sehat.

Simak di bawah ini 7 kebiasaan orang Jepang yang hisa ditiru untuk menjaga pola hidup sehat.

Baca Juga: 5 Tips Agar Berat Badan Tidak Naik Setelah Lebaran, Hidup Sehat Tanpa Beban

1. Mandi air hangat setiap hari

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa mandi dengan air hangat secara teratur dapat meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi stres.

2. Menjaga kebersihan

Bersihkan lingkungan dan setiap ruangan di rumah. Orang Jepang sering bersih-bersih karena berhubungan dengan konsep penting 'Shintoisme' yang menghargai kemurnian dan kebersihan. Sejak dini, masyarakat Jepang diajarkan pentingnya menjaga kebersihan.

Kebiasaan bersih-bersih dapat membuat lingkungan tetap bersih dan higienis. Hal inilah yang menjadi salah satu alasan mengapa masyarakat Jepang bisa menjalani gaya hidup yang lebih sehat.

Penelitian ilmiah juga mendukung manfaat psikologis dari ruangan yang bersih, berkaitan dengan pengurangan stres dan peningkatan fokus.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat