kievskiy.org

Demi Lancarkan Eksperimen, Nyawa Bocah 12 Tahun Hampir Melayang karena Telan 54 Magnet

Bocah 12 tahun menelan 54 magnet untuk eksperimen.
Bocah 12 tahun menelan 54 magnet untuk eksperimen. /Pixabay/Jules_88 Pixabay/Jules_88

PIKIRAN RAKYAT – Anak-anak dan remaja memang memiliki rasa penasaran yang tinggi terhadap banyak hal.

Bahkan mereka sering melakukan berbagai eksperimen demi memuaskan rasa ingin tahu yang lama disimpan dalam benaknya.

Eksperimen yang dilakukan oleh anak-anak bahkan remaja memang bagus untuk perkembangan otak mereka.

Baca Juga: Ahok Kasih Tina Toon Angpao Spesial di Imlek 2021: Tidak Banyak Isinya

Namun ada pula eksperimen yang justru menimbulkan petaka, oleh karena itu anak-anak harus selalu didampingi orangtua selama melakukan eksperimen.

Baru-baru ini bocah 12 tahun kedapatan menelan belasan magnet, hanya untuk melihat apakah logam akan menempel di perutnya.

Melansir laman Oddity Central, Rhiley Morrison, bocah 12 tahun yang bersekolah di Greater Manchester, harus menjalani operasi setelah dengan sengaja menelan 54 magnet, sebagai bahan eksperimennya.

Baca Juga: Bertemu Menlu Qatar, Indonesia Sepakat Transisi Demokrasi Harus Digelar Pascakudeta di Myanmar

Rhiley menelan magnet yang dia terima saat Natal demi melihat apakah magnet akan menempel di perutnya, dan juga seperti apa bentuk bola logam ketika melewati tubuhnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat