kievskiy.org

Ancaman Baru, Virus Nipah Disebut Bisa Jadi Senjata Biologis untuk Lumpuhkan Satu Kota

ILUSTRASI virus.*
ILUSTRASI virus.* /DOK. CANVA

PIKIRAN RAKYAT - Belum selesai pandemi Covid-19, virus Nipah digadang-gadang jadi ancaman baru di dunia kesehatan.

Tak hanya jadi calon pandemi, virus nipah bahkan digadang-gadang dapat digunakan sebagai senjata biologis.

Hal tersebut diungkapkan oleh para pakar karena melihat tingkat kematian yang tinggi dari virus nipah dan kemampuannya dalam menimbulkan ketakutan publik.

Pakar menilai virus nipah menjadi ancaman baru yang perlu ditangani secara serius.

Baca Juga: Seorang Pria Berani Tampar Dedi Mulyadi Dua Kali, Tunjukkan Raut Bengis hingga Wajahnya Memerah

Baca Juga: Jatuh Sakit, Amanda Manopo Harus Diinfus Saat Syuting Ikatan Cinta: Tumbang Juga

Virus nipah menjadi salah satu patogen paling mematikan di dunia dan memiliki tingkat kematian 75 persen.

Para ahli mengungkapkan adanya risiko bioterorisme dari virus nipah, karena seperti wabah pes, virus ini bisa dibendung, kemudian diangkut dan dilepaskan di daerah perkotaan.

Ahli Epidemiologi Amerika, Emily Gurley mengatakan virus nipah bisa saja digunakan oleh 'aktor jahat' dalam sebuah serangan bio-teror.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat