kievskiy.org

Menkes Yordania Langsung Dipecat Usai Insiden Kegagalan Oksigen di Rumah Sakit yang Bunuh 7 Pasien Covid-19

Petugas Gendarmerie berjaga-jaga di gerbang rumah sakit pemerintah Salt yang baru di kota Salt, Yordania 13 Maret 2021.
Petugas Gendarmerie berjaga-jaga di gerbang rumah sakit pemerintah Salt yang baru di kota Salt, Yordania 13 Maret 2021. /REUTERS / Muath Freij

 


PIKIRAN RAKYAT
- Menteri Kesehatan Yordania Nathir Obeidat dipecat setelah adanya kegagalan oksigen di rumah sakit yang merawat pasien Covid-19.

Akibatnya 7 orang pasien meninggal dunia. Kegagalan oksigen itu terjadi pada Sabtu 13 Maret 2020 yang melanda bangsal perawatan intensif, bersalin, dan pasien virus corona di rumah sakit pemerintah Salt yang baru di sebelah barat ibu kota Amman.

Perdana Menteri Yordania, Bisher al Khaswaneh mengatakan dia telah memecat Menteri Kesehatan Nathir Obeidat. Dalam permintaan maaf publik, dia mengatakan pemerintahnya memikul tanggung jawab penuh atas insiden tersebut.

Baca Juga: Asteroid Berukuran Tiga Kali Lapangan Bola Dekati Bumi, Berbahayakah?

Baca Juga: Bikin Geger, Tiga Jenazah Korban Covid-19 Hilang Dicuri dari Makam

“Ini adalah kesalahan besar yang tidak bisa dibenarkan atau diterima. Saya merasa malu dan tidak akan membenarkannya," kata Khaswaneh, seperti dikutip Pikiran-rakyat.com dari Reuters.

Dia menambahkan pihak pemerintah sedang menunggu hasil penyelidikan yudisial.

Menteri Kesehatan Obeidan mengatakan dia memikul 'tanggung jawab moral' atas kematian pasien Covid-19 ketika bangsal kehabisan oksigen selama hampir satu jam.

Raja Abdullah mengunjungi rumah sakit itu untuk meredakan ketegangan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat