kievskiy.org

11 Fakta Terbaru Taliban Duduki Kabul, Kekuasaan Baru Hingga Nasib Perempuan di Afghanistan

Fakta-fakta Taliban yang kini kuasai Kabul, Afghanistan.
Fakta-fakta Taliban yang kini kuasai Kabul, Afghanistan. / REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Usai Taliban memasuki pinggiran ibu kota Afghanistan, Kabul, pada Minggu, 15 Agustus 2021, dan mengepung kota itu dari semua sisi, kini Taliban menyatakan perang telah berakhir di Afghanistan dan menyerukan hubungan damai dengan komunitas internasional.

Juru bicara kelompok gerilyawan itu, Mohammad Naeem, dalam wawancara dengan stasiun TV Al Jazeera mengatakan bahwa Taliban tidak ingin hidup terisolasi. Dia mengatakan aturan kekuasaan dan bentuk pemerintahan akan segera diselesaikan.

Meski begitu, Naeem mengatakan Taliban juga menghormati hak-hak perempuan dan kaum minoritas, serta kebebasan berekspresi dalam hukum syariat Islam.

Dia menambahkan Taliban ingin menjalin hubungan damai, dan membangun komunikasi yang telah mereka buka dengan negara lain.

Baca Juga: Negaranya Dikuasai Taliban, Warga Afghanistan Bergeming Dihantui Ketakutan

"Kami meminta semua negara dan entitas untuk duduk bersama menyelesaikan berbagai masalah," kata Naeem.

Adapun berikut adalah fakta terbaru setelah Taliban menguasai Afghanistan, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Al Jazeera, Selasa, 17 Agustus 2021:

1. Rusia meminta kelompok etnis Afghanistan untuk berkumpul melakukan pembicaraan

Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov mendesak semua kelompok etnis di Afghanistan untuk berkumpul, dan membicarakan masa depan negara itu setelah jatuhnya pemerintahannya.

Lavrov juga mengatakan itu adalah tanda positif, bahwa Taliban telah menunjukkan kesediaan untuk mempertimbangkan posisi kelompok lain.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat