kievskiy.org

Belum Setahun Menjabat, Popularitas Joe Biden Turun Lebih Rendah Dibandingkan Donald Trump

Presiden AS Joe Biden
Presiden AS Joe Biden /Reuters/TOM BRENNER REUTERS


PIKIRAN RAKYAT - Presiden AS Joe Biden kini telah menjabat selama 9 bulan sejak dilantik pada Januari 2021 lalu. Namun, popularitas Biden turun lebih rendah dibandingkan presiden-presiden AS lainnya di bulan-bulan pertama saat menjabat.

Menurut hasil jajak pendapat dari The Telegraph yang dirilis pada Sabtu, 23 Oktober 2021, popularitas Joe Biden turun 11,3 poin atau turun dari 56 persen menjadi 44,7 persen, dikutip dari Sputnik News.

Menurunnya popularitas Joe Biden lebih besar ketimbang mantan Presiden AS Barack Obama saat 9 bulan pertama di masa jabatannya yakni 10,1 poin.

Baca Juga: Gus Yaqut Bilang Kemenag Itu Hadiah untuk NU, Anwar Abbas: Bikin Gaduh, Mencerminkan Sikap Politisi

Sebagai perbandingan, popularitas mantan Presiden AS Donald Trump hanya turun sebesar 4,4 poin persentase dalam 9 bulan pertama masa jabatannya.

Sementara itu, Jimmy Carter yang menjabat sebagai presiden AS pada 1977-1981, turun sebesar 8,9 poin persentase di tahun-tahun awal masa jabatannya,

Menurut jajak pendapat The Telegraph, Joe Biden mulai mengalami popularitas yang turun drastis sejak bulan Juli 2021 ketika kasus Covid-19 di AS meningkat.

Menurunnya popularitas Presiden AS berusia 78 tahun itu juga dipengaruhi ketika penarikan pasukan AS secara penuh dari Afghanistan pada 31 Agustus 2021.

Baca Juga: Ridwan Kamil 'Ngamuk' Lihat Pemuda Penyampah dan Pemotor di Trotoar Jalan Dago Bandung

Diberitakan Pikiran-rakyat.com sebelumnya, saat tragedi kacau di Afghanistan, Joe Biden sempat menghadapi seruan pemakzulan karena keputusan menarik semua pasukan Amerika dari Afghanistan yang menyebabkan Taliban dengan cepat menguasai Kabul.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat