kievskiy.org

Orang Tertua di Dunia Rayakan Ulang Tahun ke-119, Kane Tanaka Asal Jepang Berharap Capai Usia 120

Pemegang rekor orang tertua di dunia, Kane Tanaka.
Pemegang rekor orang tertua di dunia, Kane Tanaka. /Kyodo Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Orang tertua di dunia yang berasal dari Jepang, Kane Tanaka, merayakan hari ulang tahun yang ke-119 pada Ahad, 2 Januari 2022.

Kane Tanaka lahir setahun sebelum perang antara Rusia dan Jepang dimulai, ulang tahunnya diselenggarakan di barat daya Jepang.

Tercatat Kane Tanaka lahir pada 2 Januari 1903, di Prefektur Fukuoka, telah hidup melalui era Meiji, Taisho, Showa, Heisei, dan Reiwa Jepang saat ini.

Anggota keluarganya menyampaikan bahwa dia berharap dapat hidup hingga mencapai usia 120 tahun tahun depan nanti.

Baca Juga: Jejak Digital Vanessa Angel Bocor, Kesaksian Kim Hawt Soal 'Pocong Lontong' Terbukti?

Sementara itu, orang-orang terkenal yang lahir pada 1903 juga adalah novelis Inggris George Orwell, sutradara film Yasujiro Ozu dan penyair Jepang Misuzu Kaneko.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Japan Today, Kane Tanaka sendiri telah diakui oleh Guinness World Records pada Maret 2019 sebagai orang tertua yang masih hidup di usia 116 tahun.

Dia juga telah mencapai rekor usia Jepang yang tertua sepanjang masa, ketika usianya mencapai angka 117 tahun 261 hari.

Saat ini, dia tinggal di panti jompo di Fukuoka, dan berinteraksi dengan staf melalui gerakan dan sering menantang dirinya sendiri dengan memecahkan teka-teki angka. Dia juga menyukai coklat dan minuman berkarbonasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat