kievskiy.org

Diberi Angpao Rp1,8 Juta, Seorang Wanita Curhat Merasa Dihina Orangtua Pacar

Ilustrasi angpao. Seorang wanita asal China dihujat usai mengeluh dengan jumlah uang angpao yang ia terima dari orang tua pacarnya.
Ilustrasi angpao. Seorang wanita asal China dihujat usai mengeluh dengan jumlah uang angpao yang ia terima dari orang tua pacarnya. /Pexels/Rodnae Production Pexels/Rodnae Production

PIKIRAN RAKYAT - Pemberian angpao menjadi salah satu tradisi yang khas dari perayaan Tahun Baru Imlek.

Selama pandemi Covid-19, jumlah angpao yang diterima mungkin lebih sedikit dibandingkan Imlek tahun sebelumnya.

Kendati demikian, esensi yang sebenarnya dari perayaan Imlek adalah waktu kebersamaan dengan orang-orang yang disayangi.

Tapi hal itu tak berlaku untuk seorang wanita asal China.

Baca Juga: Ahok Kasih Tina Toon Angpao Spesial Imlek 2021: Tidak Banyak Isinya

Belum lama ini, media sosial Weibo dikejutkan dengan pengakuan seorang wanita yang mengeluhkan jumlah angpao yang ia terima dari orang tua pacarnya.

Sebelum Tahun Baru Imlek, dia menemani sang pacar untuk pulang ke kampung halamannya.

Selama tinggal di rumah orang tua pacarnya, wanita ini selalu diberi makanan yang enak.

Oleh karena itu, dia berspekulasi jika keluarga pacarnya ini berasal dari kalangan berada dan tak pelit.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat