kievskiy.org

Menteri Luar Negeri Israel Mengutuk Serangan Rusia ke Ukraina, Warganet: Bagaimana dengan Suriah?

Menlu Israel Yair Lapid.
Menlu Israel Yair Lapid. /Debbie Hill/Pool via REUTERS Debbie Hill/Pool via REUTERS

PIKIRAN RAKYAT – Warganet memberikan tanggapan mengenai pernyataan yang dibuat oleh Israel atas serangan Rusia ke Ukraina.

Dalam postingan Twitter milik Jurnalis asal Israel, Amichai Stein menyampaikan pernyataan yang dikeluarkan oleh Yair Lapis selaku Menteri Luar Negeri Israel.

#BREAKING : Menteri Luar Negeri Israel Yair Lapid: "Serangan Rusia ke Ukraina adalah pelanggaran serius terhadap ketertiban internasional, Israel mengutuk serangan itu," dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Twitter pribadinya, @AmichaiStein1.

Unggahan itu menimbulkan banyak respons negatif dari warganet.

Baca Juga: Rudal Rusia Terus Bombardir Ukraina, Ledakan Kembali Terdengar di Sejumlah Kota

Diantara mereka meminta Israel untuk ‘mengaca’ atas apa yang mereka perbuat terhadap warga Palestina.

tapi, apa yang akan kamu katakan tentang ini:, ” tulis akun @Babanne** sembari melampirkan vidio tentara Israel yang melakukan Politik Apartheid.

bagaimana dengan suriah?,” @MzamoNk*** sembari melampirkan peta peperangan di timur tengah.

Wow, itu kaya yang datang dari negara yang menduduki Palestina seperti yang kita bicarakan,” @MatBla***.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat