kievskiy.org

Korsel: Korea Utara Diduga Gagal Luncurkan Rudal

Korea Utara menguji coba rudal jelajah jarak jauh.
Korea Utara menguji coba rudal jelajah jarak jauh. /Pixabay/Free-photos Pixabay/Free-photos

PIKIRAN RAKYAT - Militer Korea Selatan laporkan dugaan Korea Utara telah melakukan peluncuran rudal kembali hari Rabu 16 Maret 2022.

Akan tetapi, Korea Selatan menduga rudal Korea Utara tersebut gagal diluncurkan.

Rudal tersebut diduga ditembakkan dari lapangan udara di luar ibu kota Korea Utara, Pyongyang.

Kementerian Pertahanan Jepang menyebutkan proyektil yang diluncurkan Korea Utara merupakan rudal balistik potensial, dikutip dari Reuters, Rabu 16 Maret 2022.

Baca Juga: Terungkap Nasib Puluhan Karyawan Doni Salmanan Usai Ditahan dan Ditetapkan Tersangka

Sebagaimana diketahui, Korea Utara sejak tahun 2022 rajin melakukan uji coba senjata. Bahkan pada tanggal 5 Maret 2022, merupakan uji coba rudal kesembilan mereka.

Tentu saja tindakan Korea Utara tersebut membuat kecaman dari Amerika Serikat (AS). Korea Selatan dan Jepang.

Korea Utara dilaporkan tengah menguji rudal balistik antarbenua (ICBM) terbesarnya.

Baca Juga: HET Minyak Goreng Curah Naik Jadi Rp14.000, Rocky Gerung: Cara Licik yang Dilakukan oleh Jokowi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat