kievskiy.org

Bulan Ramadhan 2022, Mekkah Kembali Gelar Sholat Tarawih

Masjidil Haram juga dilengkapi dengan 25.000 karpet dan 11 robot pintar yang digunakan untuk sterilisasi area tersebut.
Masjidil Haram juga dilengkapi dengan 25.000 karpet dan 11 robot pintar yang digunakan untuk sterilisasi area tersebut. /Pixabay/Konevi

PIKIRAN RAKYAT – Masjidil Haram Mekkah kembali mengizinkan aktivitas di bulan Ramadhan termasuk Itikaf dan kegiatan sahur bersama.

Bulan Ramadhan disambut suka cita oleh umat Islam setelah dalam dua tahun dilakukan pembatasan akibat virus Covid-19.

Di tengah suasana penuh semangat, jemaah melaksanakan sholat Magrib dan sholat tarawih pertama di Masjidil Haram pada malam pertama bulan suci Ramadan 2022, setelah otoritas setempat mencabut pembatasan aktivitas di seluruh area Masjidil Haram.

Kepresidenan Umum Urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi menjelaskan langkah-langkah preventif yang bertujuan untuk menyediakan lingkungan yang sehat dan aman guna membantu para jemaah melakukan ibadah dalam suasana yang aman dan khusyu'.

Baca Juga: Kode Redeem FF Hari Ini 3 April 2022, Tukar Pakai Server Indonesia dan Dapatkan Kejutannya

Seluruh area Masjidil Haram akan di sterilisasi, dibersihkan dan desinfeksi dengan 10 kali pembersihan per hari melalui lebih dari 4.000 pekerja pria dan wanita, 130.000 liter desinfektan dan 2.500 liter jenis penyegar terbaik per hari.

Tak hanya itu Mekah juga menggunakan hampir 35.000 liter alat sterilisasi untuk mensterilkan seluruh lantai dan karpet.

Masjidil Haram juga dilengkapi dengan 25.000 karpet dan 11 robot pintar yang digunakan untuk sterilisasi area tersebut.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Argentina 2022: Aleix Espargaro Pol Position, Kerja Keras Aprilia Terbayar Lunas

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat