kievskiy.org

Kisah Horor Pembantaian di Bucha, Korban Selamat Beberkan 'Kebiadaban' Rusia

Ilustrasi. Tragedi pembantaian warga sipil Ukraina tuai kecaman internasional, seorang korban selamat beberkan pengalamannya saat disiksa pasukan Rusia.
Ilustrasi. Tragedi pembantaian warga sipil Ukraina tuai kecaman internasional, seorang korban selamat beberkan pengalamannya saat disiksa pasukan Rusia. /Reuters/Kacper Pempel

PIKIRAN RAKYAT – Ratusan mayat warga sipil di Kota Bucha, Ukraina menuai kecaman internasional.

Foto hingga video yang menampilkan para korban warga sipil Ukraina dalam kondisi mengenaskan berakhir viral di media sosial.

Diketahui, tragedi itu terjadi saat Rusia melancarkan invasi besar-besaran ke Ukraina.

Baca Juga: Imbas Tudingan Pembantaian di Bucha, AS Desak PBB Buat Voting Cabut Keanggotaan Rusia dari Dewan HAM

Belum lama ini, seorang korban menceritakan pengalaman mengerikannya saat mendapat kekerasaan dari pasukan Rusia.

“Pasukan Rusia memukuli saya, menyiram saya dengan bahan bakar diesel,” ujar korban tersebut kepada Al Jazeera.

Beruntung nasibnya, kendati sempat mengalami penyiksaan yang kejam dari pasukan Rusia, pria bernama Viktor ini berhasil selamat.

Baca Juga: Rusia Tuduh Ukraina 'Cari Muka' demi Perhatian Barat, Narasi Pembantaian Bucha Diduga Sengaja Diciptakan

Hal itu dialaminya pada pertengahan Maret, dua minggu setelah pasukan Rusia memasuki Bucha dapat mengambil alih bagian tenggara ke ibukota Ukraina, Kiev.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat