kievskiy.org

Mainkan Alat Musik Tradisional Rusia, Grup Musik Folk Swedia Batal Tampil di Sebuah Konser

Setelah konser mereka di Uppsala dibatalkan, Sodra Bergens Balalaikor juga memutuskan untuk menunda konser lain yang sudah dijadwalkan.
Setelah konser mereka di Uppsala dibatalkan, Sodra Bergens Balalaikor juga memutuskan untuk menunda konser lain yang sudah dijadwalkan. /Pixabay.com/MaliAroestiPhotography Pixabay.com/MaliAroestiPhotography

PIKIRAN RAKYAT – Sebuah grup musik folk asal Swedia membatalkan konsernya setelah dikritik karena memainkan instrument musik asal Rusia.

Band folk bernama Sodra Bergens Balalaikor penampilannya dibatalkan oleh pihak penyelenggara konser karena mendapat kecapan keras dari penggemar Swedia.

Konser tersebut merupakan konser dukungan yang diselenggarakan di kota Uppsala, Swedia.

Hal itu dikarenakan, Sodra Bergens Balalaikor memasukan instrument musik asal Rusia, balalaika.

Baca Juga: Niat Zakat Fitrah Lengkap Arab Latin dan artinya untuk Diri Sendiri dan Keluarga

Balalaika merupakan alat musik semacam gitar berbentuk segitiga yang berasal dari Rusia. Alat musik ini juga erat kaitannya dengan Budaya Rusia.

Sodra Bergens Balalaikor merupakan kelompok orchestra amatir yang dibentuk pada tahun 1969.

Beranggotakan sekira 20 orang yang memainkan musik rakyat Ukraina, Rusia, dan Swedia dengan alat musik tradisional, terutama balalaika.

Baca Juga: China Buka Pintu Stasiun Luar Angkasa Tiangong untuk Astronot dari Negara Lain

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat