kievskiy.org

Biaya Pemakaman Ratu Elizabeth II Berdampak pada Krisis Keuangan Inggris?

Ratu Elizabeth II.
Ratu Elizabeth II. /Instagram.com/@theroyalfamily

PIKIRAN RAKYAT - Kemegahan pada pemakaman Ratu Elizabeth II yang disaksikan oleh jutaan orang di seluruh dunia bukanlah realita sebenarnya dari ekonomi Inggris

“Sudah 10 hari Inggris berada dalam keadaan mati suri,” kata Scott Lucas, seorang profesor studi Amerika di Universitas Birmingham Inggris yang mengkhususkan diri dalam politik Inggris dan Amerika. 

Angka resmi mengenai biaya pemakaman Ratu Elizabeth II belum dikonfirmasi, namun, acara publik seperti ini bisa menghabiskan banyak biaya.

“Sangat sulit untuk memberikan perkiraan pemakaman Ratu. Tidak ada raja Inggris yang meninggal selama 70 tahun dan pemakaman raja selalu cenderung dalam skala yang jauh lebih besar daripada pemakaman untuk anggota keluarga kerajaan lainnya.” kata Norton, pakar kerajaan Elizabeth.

Baca Juga: Zee JKT48 Main Film Kalian Pantas Mati, Ini Sinopsis dan Daftar Pemeran Lengkapnya

Dilaporkan NBC News, beberapa perkiraan menyebutkan total biaya pemakaman dan penobatan Raja Charles diperkirakan menghabiskan anggaran lebih dari $ 6 miliar atau sekitar 90 triliun Rupiah dalam kurs Rp15.146.

Tingkat pengeluaran itu membuat hal yang mengejutkan, dengan serangkaian kenaikan biaya hidup yang mahal dan akan menjerumuskan lebih banyak orang Inggris ke dalam kemiskinan.

Kurang lebih 5,6 juta orang terpaksa tidak makan dalam tiga bulan terakhir, dan hampir 8 juta orang telah menjual barang-barang pribadi untuk menutupi biaya hidup. 

The Federation of Small Businesses, sebuah organisasi lobi bisnis, mengatakan lebih dari setengah perusahaan kecil berharap untuk berhenti beroperasi, berhemat, atau tutup di tahun depan; bahkan rumah sakit dan sekolah akan berjuang untuk tetap buka.

Baca Juga: Tuntut Keadilan atas Kematian Amini, Ratusan Wanita Suriah Bakar Hijab sampai Potong Rambut Depan Umum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat