kievskiy.org

Terungkap Isi Obrolan Bocor yang Bikin Xi Jinping Marah pada PM Kanada, Soal China yang ‘Ikut Campur’

Presiden China Xi Jinping marahi Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau di KTT G20, Bali, Indonesia.
Presiden China Xi Jinping marahi Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau di KTT G20, Bali, Indonesia. /Tangkapan Layar/Reuters/

PIKIRAN RAKYAT – Presiden China, Xi Jinping marah lalu tegur Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau setelah melakukan pertemuan untuk kerja sama bilateral.

Pertemuan yang dimulai dengan hangat itu berakhir menegangkan, sebab Xi tampak sangat tersinggung dengan tindakan Trudeau.

Pasalnya, Xi tidak menyukai keputusan sepihak PM Kanada tersebut untuk membocorkan isi dari pertemuan mereka kepada publik, dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) di Bali.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari The Guardian, ternyata isi pembicaraan yang bocor tersebut berkaitan dengan intervensi China dalam pemilihan federal di Kanada pada 2019 lalu.

 Baca Juga: Longsor di Gowa Sulawesi Selatan Telan Korban Jiwa, 2 Warga Juga Dilaporkan Hilang

Di depan pimpinan dunia lainnya, Trudeau mengungkapkan klaim pemerintahan Kanada, bahwa Presiden Xi telah mencampuri urusan pemilu negaranya sehingga ‘mengotori’ praktek demokrasi.

Hal itu, kata Trudeu dapat dibuktikan sebab pihaknya mendapat laporan langsung dari intelijen Kanada kepada anggota parlemen, bulan Januari 2022.

Trudeau yakin China telah ikut campur dalam pemilihan federal 2019, dengan mendanai jaringan clandestine untuk pemenangan kandidat yang dikehendaki.

Mulanya, pertemuan berjalan mulus. Trudeau menjelaskan dia dan Xi membahas invasi Rusia ke Ukraina, Korea Utara, dan pentingnya konferensi keanekaragaman hayati bulan Desember nanti.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat