kievskiy.org

Berkat Kucing, Pernikahan Pasangan Ini Jadi Sah di Mata Hukum

Ilustrasi kucing.
Ilustrasi kucing. /Freepik

PIKIRAN RAKYAT - Bukan manusia, seekor kucing menjadi saksi pernikahan dua majikannya. Dengan demikian, kucing bernama Momo ini membuat pernikahan Amanda dan Steve menjadi legal di mata hukum.

“Momo adalah kucing pertama yang kami pelihara bersama,” kata Amanda, pengantin baru dari Denver kepada The Post. “Pernikahan menjadi menyenangkan dan mudah dengan posisi dia sebagai saksi atas pernikahan kami."

Video pernikahan mereka diunggah di TikTok, ketika Momo mencelupkan kakinya ke dalam tinta lalu mencapnya pada dokumen pernikahan resmi. Unggahan itu kini telah ditonton sebanyak 4,4 juta kali.

Amanda, seorang staf Departemen Sumber Daya Manusia, dan Steve, seorang musisi, rupanya sudah menikah pada September lalu. Pernikahan mereka dilangsungkan di depan pendeta, keluarga, serta beberapa teman dekat.

Baca Juga: Musik Pesta Pernikahan Kelewat Berisik, 63 Ayam di India Mati Kena Serangan Jantung

Namun setelah kembali ke Colorado setelah berbulan madu, pasangan ini menyadari bahwa surat nikah mereka, yang belum diajukan ke pemerintah, hilang. Maka dari itu, pernikahan mereka dinyatakan tak sah di mata hukum.

Pasangan ini pun memilih untuk mengulang kembali janji sakral pernikahan pada 3 Juni, bersama seekor kucing jalanan yang mereka selamatkan pada 2021 silam.

Video yang sedang ramai diperbincangkan tersebut membuat para penggemar kucing menjadi sangat antusias.

OTW bercerai agar kami bisa menikah lagi dengan kucing kami sebagai saksi,” canda seorang pengguna di kolom komentar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat