kievskiy.org

Desak PM Inggris Dukung Gencatan Senjata di Gaza, Anggota Parlemen Ini Malah Dipecat

Perdana Menteri Inggris, Rishi Sunak.
Perdana Menteri Inggris, Rishi Sunak. /Reuters/Henry Nicholls

PIKIRAN RAKYAT - Anggota parlemen dari Partai Konservatif Paul Bristow setelah mendesak Perdana Menteri (PM) Inggris, Rishi Sunak untuk mendorong 'gencatan senjata permanen' di Gaza.

Paul Bristow mengatakan bahwa warga sipil Palestina menghadapi “hukuman kolektif” sebagai akibat dari pengepungan dan serangan udara Israel setelah serangan Hamas.

“Paul Bristow telah diminta untuk meninggalkan jabatannya di pemerintahan menyusul komentar yang tidak sejalan dengan prinsip tanggung jawab kolektif,” kata juru bicara nomor 10.

Saat ditemui wartawan, Paul Bristow mengatakan sepenuhnya memahami keputusan Perdana Menteri. Meski begitu dia menyesal harus meninggalkan pekerjaan yang dia sukai.

Baca Juga: Dampak Konflik Israel-Hamas, Warga Gaza Terpaksa Gunakan Air Laut untuk Cuci Baju dan Mandi

“Tetapi sekarang saya dapat berbicara secara terbuka tentang suatu isu yang sangat dipedulikan oleh banyak konstituen saya,” katanya.

“Saya yakin saya bisa melakukan ini dengan lebih baik dari bangku cadangan dibandingkan sebagai bagian dari pemerintah," ujarnya menambahkan.

Tak hanya Paul Bristow, Andy McDonald, anggota parlemen dari Partai Buruh juga di-skors karena berpidato pro-Palestina.

Baca Juga: Steward Anfield Datangi Suporter Liverpool yang Bentangkan Bendera Palestina, Minta Diturunkan Demi Klub

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat