kievskiy.org

Satu Minggu Positif Covid-19, Donald Trump Disebut Sudah Siap Kampanye Lagi

Presiden AS Donald Trump.
Presiden AS Donald Trump. / Pixabay/Geralt

PIKIRAN RAKYAT - Dokter Kepresidenan Gedung Putih, Sean Conley mengatakan Presiden AS Donald Trump siap kembali ke publik untuk berkampanye pada besok Sabtu, 10 Oktober 2020.

Dia juga mengatakan presiden berusia 74 tahun itu kini merasa sempurna setelah satu minggu dinyatakan positif Covid-19. Sean menyebutkan Trump telah menyelesaikan terapi pada penyakit itu, sebagaimana dikutip Pikiran-rakyat.com dari Euro News.

Sejak kembali dari rumah sakit militer ke Gedung Putih, Trump belum pernah terlihat di depan umum, kecuali hanya berupa video yang dirilis di akun Twitter @realdonladtrump.

Baca Juga: Kemensos Akui Ada Orang Mampu Terima Bansos Covid-19, Andi: Kasihan Orang Lapar, Tidak Bakal Ditunda

Trump meyakini dirinya tidak lagi menularkan virus, namun adanya kekhawatiran virus itu menyebar membuat debat putaran kedua kemungkinan akan dibatalkan.

"Saya merasa baik. Sangat bagus. Saya pikir sempurna. Saya pikir saya lebih baik ke titik di mana saya ingin melakukan rapat umum," kata Trump dalam wawancara telepon dengan Fox Business.

"Saya tidak berpikir saya menularkan sama sekali," tambahnya.

Baca Juga: Jadwal Bigmatch Inggris vs Belgia hingga Prancis vs Portugal di UEFA Nations League Matchday 3

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC)mengatakan seorang individu dapat menghentikan isolasi 10 hari setelah timbulnya gejala.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat