kievskiy.org

Cegah Penyebaran Covid-19 pada Malam Tahun Baru, Kawasan Wisata di Kabupaten Sukabumi Ditutup

STATUS Geopark Ciletuh-Palabuhanratu akan dipertahankan oleh Pemprov Jawa Barat./
STATUS Geopark Ciletuh-Palabuhanratu akan dipertahankan oleh Pemprov Jawa Barat./ /PR

PIKIRAN RAKYAT - Untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 di malam tahun baru, aparat gabungan dari TNI-Polri akan menutup sejumlah kawasan wisata yang ada di Kabupaten Sukabumi.

Kabar ini tertuang dalam maklumat Kapolri dan imbauan dari Bupati Sukabumi Marwan Hamami.

Namun, penutupan kawasan ini tidak akan berlaku berhari-hari, melainkan selama beberapa jam saja. 

Baca Juga: Vaksin Covid-19 Sinovac Tiba di Indonesia, Menkes Targetkan Distribusi ke 34 Provinsi Pada Januari

Mulai pukul 20.00-02.00 WIB atau tanggal 31 Desember 2020 sampai 1 Januari 2021.

Kapolres Sukabumi AKBP Lukman Syarif mengatakan langkah itu ditempuh untuk mengurangi kerumunan orang di lokasi wisata yang ada di wilayah hukumnya.

"Imbauan itu merupakan antisipasi orang untuk datang dan berkumpul, besoknya sudah normal lagi," kata Lukman, Rabu 31 Desember 2020, sebagaimana diberitakan Mediapakuan.com dalam artikel, "Malam Pergantian Tahun 2021 Kawasan Wisata Kabupaten Sukabumi Ditutup Total".

Baca Juga: Siap-siap, Calon Penerima Vaksin Covid-19 Bakal Terima Pemberitahuan Lewat SMS Mulai Hari Ini

Lebih lanjut Lukman menyatakan, aktivitas pada saat malam pergantian tahun baru di tempat-tempat publik di Palabuhanratu seperti alun-alun, Lapang Cangehgar hingga cafe akan ada pembatasan. Tindakan tegas juga akan diberikan apabila ada suara petasan terdengar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat