kievskiy.org

Banjir Rob Terjang Pesisir Indramayu, Ratusan Rumah Warga Terendam

ILUSTRASI banjir bandang.*
ILUSTRASI banjir bandang.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Pesisir wilayah Kabupaten Indramayu diterjang banjir rob beberapa hari terakhir ini. Ratusan rumah warga pun harus terendam oleh air laut yang pasang. Sebagian sudah diungsikan ke tempat yang lebih aman.

Banjir rob terjadi merata mulai dari sisi pesisir barat hingga ke timur. Adapun ketinggian air bervariasi hingga satu meter. Warga pun sibuk membereskan barang-barangnya untuk diselamatkan ke tempat yang lebih aman.

Salah satu wilayah terkena rob yaitu Desa Eretan Kulon dan Wetan. Di wilayah kota Indramayu, banjir rob juga menerjang wilayah tersebut.

Baca Juga: NBA Segera Rampungkan Kompetisi dengan 22 Tim

Air banjir dari Sungai Prajagumiwang dan laut sempat meluap beberapa meter ke darat. Salah seorang warga, Haris mengatakan, air meluap hingga hampir menjangkau TPI Karangsong.

"Pinggiran saja," katanya. Tak hanya di wilayah tersebut, menurutnya banjir juga terjadi di Pabean Ilir. 

Di wilayah Eretan, sebagian warga sudah mengungsi ke tempat yang lebih aman. Upaya evakuasi perlu dilakukan mengingat ketinggian air di permukiman warga bisa mencapai satu meter. Salah seorang warga Naim mengatakan, lebih dari tiga hari wilayah permukiman warga diterjang rob. 

Baca Juga: Satu Pemain Tottenham Hotspur Positif COVID-19, Bagaimana Nasib Liga Inggris?

Wakapolres Indramayu Kompol Nanang Suhendar pun mengunjungi lokasi banjir rob di wilayah tersebut. Nanang meminta kepada warga terdampak banjir untuk tetap bersabar dalam menghadapi musibah. Selain itu, dia juga berpesan kepada warga untuk tetap menjaga lingkungan sekitar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat