kievskiy.org

Tak Miliki Surat Bebas Covid-19, Pengunjung Tidak Bisa Masuk Objek Wisata di Pangandaran

Petugas Satgas Penarikan Retribusi sedang memeriksa surat keterangan sehat pengunjung yang hendak memasuki objek wisata Pantai Batu Hiu Parigi Kabupaten Pangandaran, Jumat, 5 Juni 2020. *
Petugas Satgas Penarikan Retribusi sedang memeriksa surat keterangan sehat pengunjung yang hendak memasuki objek wisata Pantai Batu Hiu Parigi Kabupaten Pangandaran, Jumat, 5 Juni 2020. * /AGUS KUSNADI/”KP”

PIKIRAN RAKYAT - Petugas retribusi di pintu masuk objek wisata Pantai Pangandaran terpaksa memutarbalikan kembali sejumlah kendaraan wisatawan, karena tidak dapat menunjukan bukti surat keterangan sehat atau bebas Covid-19.

Rombongan wisatawan tersebut hendak berwisata dihari pertama dibukanya objek wisata Pantai Pangandaran dan Pantai Batu Hiu Parigi untuk umum.

Kepala Bidang Destinasi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Megi Parlumi mengatakan, sudah ada beberapa kendaraan wisatawan yang masuk ke objek wisata Pantai Batu Hiu.

Baca Juga: Kutuk Aksi Polisi Dorong Lansia hingga Jatuh dan Berdarah, Andrew Cuomo Janjikan Penyelidikan Resmi

"Namun ada juga kendaraan wisatawan yang kami tolak masuk, karena tidak bisa menunjukan surat keterangan sehat Covid-19," ujar Megi, Jumat, 5 Juni 2020.

Penolakan terhadap wisatawan tersebut, menurut Megi, untuk mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19), khususnya di kawasan objek wisata. Dan, langkah ini sesuai anjuran dari Pemda Kabupaten Pangandaran.

Baca Juga: UMKM Musti Ubah Cara Pandang, New Normal adalah Era Paradigma Baru

Menurut salahsatu petugas Satgas Penarikan Retribusi, yang akrab disapa Akew, dirinya mengatakan, tidak sedikit kendaraan yang terpaksa diputarbalikkan kembali karena tidak dapat menunjukan surat keterangan sehat. "Tapi, pengunjung yang bisa masuk ke objek wisata juga lumayan banyak," ujarnya.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pangandaran Trisno, pengendara yang masuk ke wilayah Kabupaten Pangandaran langsung dilakukan pemeriksaan kesehatan dengan pengecekan suhu dan rapid test di pos check point di perbatasan. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat