kievskiy.org

KRL Tabrak Mobil di Perlintasan Citayam Depok, Para Penumpang Dievakuasi

Ilustrasi kecelakaan.
Ilustrasi kecelakaan. /pexels-artyom-kulakov

PIKIRAN RAKYAT- Kecelakaan KRL Commuter terjadi di kawasan Citayam, Pancoran Mas, Depok yang mengakibatkan terjadinya tabrakan antara KRL dan sebuah mobil.

Mobil yang ditabrak KRL tersebut mengalami kerusakan yang sangat parah.

Pihak KAI Commuter pun membenarkan adanya kecelakaan KRL dengan mobil di daerah Depok dan mengatakan jika sarana KRL saat ini mengalami kerusakan.

"#InfoCommuter KAI Commuter memohon maaf atas kendala perjalanan yg terjadi di lintas St. Citayam-Depok sehubungan adanya mobil yang menemper KA 1077 (Boo-Jakk) di Kilometer 34+4/5," cuit KAI Commuter.

Baca Juga: Hirup Gas Air Mata Polisi yang Bubarkan Paksa Massa Aksi Demo di Ternate, Bayi Berusia 5 Bulan Sesak Nafas

"Akibat tertemper mobil, sarana KRL mengalami kerusakan & belum dapat melanjutkan perjalanan kembali," cuit KAI Commuter.

Para penumpang di KA 1077 yang menabrak sebuah mobil dievakuasi secara bertahap.

"Para pengguna yang berada di KA 1077 dievakuasi bertahap ke kereta-kereta tujuan Manggarai dan Jakarta Kota yang melintas di lokasi menggunakan satu jalur tersebut, antara lain menggunakan KA 1079 dan KA 1661," cuit KAI Commuter.

"Dengan adanya proses evakuasi pengguna, penanganan sarana KRL, dan evakuasi mobil yang menemper kereta, perjalanan KRL di lintas Bogor - Depok PP akan berdampak terhadap waktu perjalanan dan waktu tunggu di stasiun," ujar pihak KAI Commuter.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat