kievskiy.org

Kronologi Kecelakaan yang Tewaskan Kepala BKD Jabar, Pajero Seruduk Tronton di Tol Cipali

Kronologi kecelakaan di Tol Cipali yang menewaskan Kepala BKD Jabar.
Kronologi kecelakaan di Tol Cipali yang menewaskan Kepala BKD Jabar. /Dok. DITLANTAS POLDA JABAR

PIKIRAN RAKYAT - Kecelakaan lalu lintas antara mobil Pajero dan tronton di Tol Cipali pada Jumat, 25 November 2022 memakan satu korban jiwa.

Korban yang merupakan penumpang Pajero merupakan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jawa Barat, Yerry Yanuar.

Panit II Unit 8 Sat PJR Ditlantas Polda Jabar Ipda Raden Nugraha pun menuturkan kronologi kecelakaan yang menewaskan Kepala BKD Jabar tersebut.

Dia menuturkan bahwa kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi di KM 119.600 jalur B Tol Cipali wilayah hukum Polres Subang pada Jumat, 25 November 2022 pukul 13.30 WIB.

Kendaraan yang terlibat dalam kecelakan ini adalah Mitsubishi Pajero dengan nomor Polisi D 1016 AIP yang dikemudikan oleh Abdul Azis (53), warga Kiaracondong, Kota Bandung.

Kemudian Tronton Box Hino dengan nomor Polisi BK 9460 CE yang dikemudikan Safei (49), warga Rejang Lebong, Bengkulu.

Baca Juga: Kepala BKD Jabar Yerry Yanuar Meninggal Dunia dalam Kecelakaan di Tol Cipali

Kecelakaan bermula saat mobil Pajero yang dikemudikan Abdul Azis melaju dari arah Cirebon menuju Jakarta.

Mobil tersebut berpenumpang 1 orang, yang diketahui merupakan Kepala BKD Jabar Yerry Yanuar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat