kievskiy.org

14 Hari ke Depan, Sejumlah Wilayah di Kabupaten Bogor akan Mendapat Perhatian Polisi

Kawasan Puncak jadi perhatian polisi dalam Operasi Patuh Lodaya yang.mulai digelar Kamis 23 Juli 2020.*
Kawasan Puncak jadi perhatian polisi dalam Operasi Patuh Lodaya yang.mulai digelar Kamis 23 Juli 2020.* /Pikiran-Rakyat.com/Irwan Natsir

PIKIRAN RAKYAT - Dalam 14 hari ke depan lalu lintas di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor mendapat perhatian dari Satuan Lantas Polres Bogor. Mulai Kamis besok 23 Juli 2020 akan digelar Operasi Patuh Lodaya. Selain di Puncak operasi tersebut juga digelar di wilayah lain Kabupaten Bogor.

Perhatian terhadap lalu lintas di kawasan Puncak di saat Kabupaten Bogor menetapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Pra Adaptasi Kebiasan Baru tentu beralasan. Sebab kawasan ini ramai dikunjungi orang dari berbagai daerah.

Kasat Lantas Polres Bogor AKP Fitra Zuanda mengatakan, ada 12 spanduk himbauan keselamatan yang dipasang di sepanjang jalur Puncak.

Baca Juga: Seorang Ibu Diduga Jual Bayinya Seharga Rp3 Juta, Polisi: Masih Didalami, Perdagangan atau Adopsi

"Lalu lintas kawasan Puncak selama ini cukup ramai dilalui masyarakat," ujarnya Rabu 22 Juli 2020 di Cibinong.

Sebanyak tiga buah spanduk telah dipasang di tikungan Pusdiklat Cibogo, yang mana titik tersebut merupakan titik kerawanan pelanggaran lalu lintas.

Kemudian sembilan spanduk telah dipasang di sepanjang tanjakan Selarong, yang mana di titik tersebut merupakan titik rawan Kecelakaan akibat Rem Blong.

Baca Juga: Putra Mahkota Ungkap Pesan Sultan Cirebon PRA Arief Natadiningrat Sebelum Meninggal

"Sebanyak 38 spanduk serta ribuan poster kami pasang di titik-titik rawan dan blind spot pada lokasi lainnya," kata Kasat Lantas AKP Fitra Zuanda.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat