kievskiy.org

Jalan Rusak, Warga Keluhkan Genangan Air di Pasar Cikurubuk Tasikmalaya

Genangan air akibat jalan rusak.
Genangan air akibat jalan rusak. /Pikiran Rakyat/Asep MS

PIKIRAN RAKYAT - Kondisi sejumlah ruas jalan di wilayah Kota Tasikmalaya sudah sangat menghawatirkan. Kerusakan tersebut akibat sudah lama tidak ada perbaikan.

Salah satunya terlihat di sekitaran Pasar Cikurubuk, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya. Saat hujan turun, apalagi dengan intensitas tinggi, dipastikan ada genangan-genangan air dalam yang mengganggu aktivitas warga, khususnya para pengendara.

Salah seorang pedagang kaki lima yang berjualan di Blok A2 Pasar Cikurubuk, Lili Suherli (49) membenarkan hal tersebut. Dia membeberkan kondisi hujan di jalan lintas Cikurubuk kerap mengakibatkan genangan air karena banyaknya jalan yang berlobang.

Selain menimbulkan jalan menjadi becek, genangan tersebut juga cukup merepotkan pengguna jalan.

Baca Juga: Jokowi Turun Tangan Soal Jalan Rusak di Jambi, Ungkap Waktu Perbaikan

"Dengan kondisi jalan seperti ini tak sedikit pengguna jalan yang hampir celaka khususnya pengguna sepeda motor karena lobangnya cukup dalam," katanya.

Terkait kondisi jalan rusak yang ada di wilayah Kota Tasikmalaya, Pemerintah Kota Tasikmalaya sudah melakukan inpentarisir.

"Pak wali sudah minta kepada Dinas PU di bawah kordinir Asda 2 untuk menginpentarisir kondisi jalan di Kota Tasik karena kelihatannya memang banyak yang sudah memerlukan perbaikan, termasuk yang di Pasar Cikurubuk," ujar Sekretaris Derah Pemkot Tasikmalaya Ivan Dicksan kepada wartawan usai kegiatan simulasi penangulangan bencana pada Selasa, 16 Mei 2023.

Baca Juga: Jalan Rusak Akibat Bencana Alam di Kuningan yang Tak Miliki Alternatif Mulai Diperbaiki

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat