kievskiy.org

Setelah Tol Jatiasih-Sadang, di Karawang Segera Dibangun Tol Sentul-Karawang (Sekar)

ILustrasi Pembangunan Jalan Tol.*
ILustrasi Pembangunan Jalan Tol.* /ANTARA/RAISAN AL FARISI

PIKIRAN RAKYAT - Selain dilintasi Ttol Jatiasih-Sadang yang saat ini pembangunannya sedang dikerjakan, di wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, akan dibangun pula Tol Sentul Selatan-Karawang Barat (Sekar).

Tol tersebut direncanakan bakal terhubung dengan Tol Jagorawi dan Bogor Outer Ring Road (BORR) serta Tol Jakarta-Cikampek di Km-42.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Karawang, Acep Jamhuri, Minggu, 23 Agustus 2020.

Baca Juga: 'Pasien Nol' Menghilang dari Laboratorium di Wuhan Usai Wabah Menyebar, Otoritas AS Menuntut Jawaban

"Saat ini rencana pembangunan Tol Sentul Selatan-Karawang memasuki tahap Penyesuain Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW)," ujar Acep.

Dijelaskan juga, rencananya tol baru itu akan dibangun sepanjang 61 kilometer.

Diharapkan nantinya bakal ada akses bukaan di wilayah Karawang, sehingga bisa mendongkrak pengembangan ekonomi masyarakat sekitar.

 Baca Juga: Penyerang Persib Wander Luiz Makin Optimis Usai Jalani Latih Tanding, Ciptakan Gol Spektakuler

Masih menurut Acep, jalan tol itu nantinya akan melintasi wilayah Karawang sepanjang 12 Km. Selebihnya masuk ke wilayah Kabupaten Bekasi dan Bogor.

Kendati masih dalam tahapan pembahasan, rencana pembangunan Tol Sentul-Karawang basic detailnya sudah ada.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat