kievskiy.org

Profil Bey Triadi Machmudin yang Masuk dalam Bursa Calon PJ Gubernur Jawa Barat

Bey Triadi Machmudin, sosok yang digadang-gadang masuk dalam bursa calon Pejabat Gubernur Jawa Barat.
Bey Triadi Machmudin, sosok yang digadang-gadang masuk dalam bursa calon Pejabat Gubernur Jawa Barat. /LinkedIn Bey Triadi Machmudin

PIKIRAN RAKYAT - Sosok Bey Triadi Machmudin digadang-gadang masuk dalam bursa calon Pejabat Gubernur Jawa Barat yang diusulkan oleh DPRD Jawa Barat. Bey Triadi Machmudin bersaing dengan dua kandidat lainnya, yaitu Direktorat Jenderal Perundangan Kemenkumham Asep Mulyana dan Guru Besar Universitas Padjadjaran Bandung Keri Lestari.

Wakil Ketua DPRD Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari mengatakan, ketiga nama tersebut telah melalui proses pembahasan yang cukup panjang.

Pihaknya telah menerima surat dari Kemendagri agar mengusulkan tiga nama usulan Pj. Gubernur Jabar pada dua minggu lalu.

"Kami sebelumnya telah melakukan konsultasi maupun diskusi dengan DPRD di wilayah lain dengan DPR pusat maupun dengan Kemendagri itu sendiri sehingga nama-nama calon Pj. Gubernur Jabar dapat diketahui sepekan sebelum masa tenggat pengumpulan pengusulan yaitu tanggal 9 Agustus 2023," ujar Ineu, pada Rabu, 2 Agustus 2023.

Baca Juga: Usai Umumkan Pemberhentian Gubernur dan Wagub, DPRD Jabar Godok 3 Nama Calon Pengganti Ridwan Kamil

"Itu saja dasar tiga nama tersebut diusulkan yang kami bahas secara kolektif," ujarnya.

Tak hanya DPRD, Kemendagri juga memiliki kewajiban untuk mengusulkan tiga nama calon Pj. Gubernur Jabar kepada presiden. Akan ada enam nama yang nanti dipilih, bahkan presiden dapat memiliki pilihan nama lain di luar nama yang diusulkan DPRD Jabar maupun Kemendagri.

"Namun siapa pun Pj. Gubernur Jabar nanti yang penting dapat sinergi (dengan DPRD maupun stakeholder Jabar) dalam membangun Jabar selama masa transisi nanti," ujar Ineu.

Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah bahwa Gubernur dan DPRD adalah bagian pemerintah yang harus bersama-sama membangun daerah agar masyarakat sejahtera dan lebih baik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat