kievskiy.org

Beras Murah Cimahi Bakal Disebar Lagi, Simak Jadwalnya Awal Maret 2024

Warga menerima beras murah SPHP di Cimahi.
Warga menerima beras murah SPHP di Cimahi. /Pikiran Rakyat/Ririn Nur Febriani

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah mulai menyebar beras murah di Kota Cimahi pada 27 Februari 2024. Rencananya, kebijakan beras murah Cimahi kembali diberlakukan pada awal Maret 2024.

Beras murah Cimahi ini sudah dibagikan pada 27 Februari 2024 di Cimahi Techno Park, Jalan Baros, Kota Cimahi. Warga diperbolehkan membeli 1 pak beras seberat 5 kilogram dengan harga Rp10.600 per kilogram.

Rencananya, kebijakan ini akan berlangsung lagi awal Maret 2024. Beras murah cimahi akan dibagikan sebelum bulan Ramadhan yang jatuh 12 Maret 2024.

Kapan jadwal beras murah Cimahi ini kembali dibagikan?

Jadwal Beras Murah Cimahi

Pj Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi menyatakan beras murah dibagikan untuk menjaga stabilitas harga. Ada 30 ton beras yang disebar di 15 kelurahan di Kota Cimahi.

"Totalnya 30 ton dan setiap kelurahan mendapatkan 400 pack. Harga yang kita sampaikan sama dengan di Bulog per 5 kg Rp53.000," tutur Pj Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi seperti diberitakan Pikiran-Rakyat.com sebelumnya.

Sedangkan rencananya, beras murah Cimahi ini dibagikan kembali pada operasi pasar murah. Operasi dilaksanakan antara 7,8,9 Maret 2024.

"Memang ini jauh dari kebutuhan yang ada, tetapi kami yakin ini bentuk kepedulian. Kami akan gelar lagi operasi pasar murah jelang ramadan, sekitar tanggal 7-8-9 Maret. Selain itu, nanti kami akan usahakan dengan Bulog untuk nanti kami lakukan tidak hanya situasional tapi rutin setiap bulan di tingkat kelurahan," tuturnya.

Cara Ambil

Dicky mengaku pendataan masyarakat yang mendapatkan beras murah Cimahi sudah lama dilakukan. Jadi beras murah akan diberikan pada masyarakat kurang mampu terlebih dahulu.

"Kami sudah melakukan pendataan sudah lama. Kita utamakan masyarakat kurang mampu dulu yang bisa mengakses beras murah ini. Jadi mekanisme pembagiannya tidak ada antrean," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat