kievskiy.org

Usai Pertemuan Tertutup dengan Wali Kota Tasikmalaya, Wagub Jabar Bantu 10.000 Alat Rapid Test

Wagub Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum (tengah).
Wagub Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum (tengah). /Pikiran-rakyat.com/Asep MS

PIKIRAN RAKYAT - Terus melonjaknya kasus terkonfirmasi kasus positif covid -19 di Kota Tasikmalaya, membuat Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum bersama Tim Dinkes Provinsi Jabar turun langsung ke Kota Tasikmalaya guna  mengetahui langsung kondisi tersebut.

Sesampainya di Tasikmalaya, Wakil Gubernur  langsung mendatangi Bale Kota untuk melakukan pertemuan tertutup dengan gugus tugas Pemkot Tasikmalaya.

Usai pertemuan Wakil Gubernur Jawa Barat  Uu Ruzhanul Ulum mengatakan, setelah mendapat informasi dari Wali Kota Tasik dan jajarannya, pihaknya pun akan melakukan pertemuan siang ini dengan para pimpinan pondok pesantren (Ponpes). “Intinya ada amanat yang harus disampaikan dari gubernur kepada para pimpinan Ponpes sekaligus pemberian bantuan alat bantu tes sekitar 10 ribu pics,” ujar Uu.

 Baca Juga: Kembali Izinkan Pasien Covid-19 Isolasi Mandiri, Pemprov DKI Ungkap 16 Syaratnya

Dalam pertemuan tertutup di Bale Kota itu ujar Uu, pihaknya juga membahas soal Pemkot Tasik yang kekurangan anggaran dalam penanganan lonjakan Covid-19 ini.

“Untuk kekurangan anggaran memang barusan disampaikan. Insya Allah kita akan bantu. Apalagi saat rapat gugus tugas tingkat Jabar, Kota Tasik termasuk 5 besar penanganan Covid terbaik,” terangnya.

"Jadi ini sangat mengharukan bagi kami karena Kota Tasik yang sudah dijaga dari awal kini melonjak. Walaupun demikian ini berkat tim gugus tugasnya bergerak sudah luar biasa menjaga,” kata Uu menambahkan.

Baca Juga: Sering Berbagi dengan Ratna Sarumpaet di Rutan, Augie Fantinus: Makanannya Dicek Lab Dulu

Walaupun saat ini jumlah pasien positif di Kota Tasik sedang naik jelas Uu, belum perlu dilakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

“Saya kira Kota Tasik dengan langkah sigap ini tak akan masuk ke sana (kategori PSBB atau zona merah). Insya Allah masih aman,” jelasnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat