kievskiy.org

Kabupaten Ciamis Alami Dampak Gempa Pangandaran Terparah, Kerusakan Diperbaiki Sesuai Dana yang Ada

Kepala BPBD Jawa Barat Dani Ramdan didampingi Kepala BPBD Kabupaten Ciamis Dadang memberi penjelasan soal gempa Pangandaran yang berdampak di empat kabupaten/kota, Senin 26 Oktober 2020.
Kepala BPBD Jawa Barat Dani Ramdan didampingi Kepala BPBD Kabupaten Ciamis Dadang memberi penjelasan soal gempa Pangandaran yang berdampak di empat kabupaten/kota, Senin 26 Oktober 2020. /Pikiran-Rakyat.com/Nurhandoko

PIKIRAN RAKYAT - Gempa Pangandaran bermagnitudo 5,9 pada hari Minggu, 25 Oktober 2020 pagi mengakibatkan kerusakan di empat kabupaten/kota. Dampak paling parah dialami kabupaten Ciamis, Jawa Barat, tercatat 65 rumah rusak.

Keempat kabupaten/ kota terdampak gempa tersebut yakni Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar dan Kabupaten Tasikmalaya. Dari keempat wilayah tersebut paling parah yakni Kabupaten Ciamis.

“Paling parah di kabupaten Ciamis, paling banyak laporan. Di Pangandaran 3 rumah rusak dan Banjar 1 rumah.

Baca Juga: Tim Coe Lakukan Inspeksi TW-IV di Satgas INDO RDB XXXIX-B MONUSCO

Saat ini kami masih melakukan assessment, sehingga nantinya dapat diketahui seberapa banyak kerusakannya,” tutur Kepala Badan Penggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat, Dani Ramdan, usai mendampingi Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum mengunjungi korban gempa di Kelurahan Linggasari, Kabupaten Ciamis, Senin 26 Oktober 2020.

Hasil pantauan relawan, beberapa rumah yang rusak akibat gempa sebelumnya lapuk, sehingga ketika terjadi rumah tidak mampu menahan guncangan.

Setelah dilakukan assessment, lanjutnya direncanakan perbaikan rumah yang rusak. Namun demikian, lanjutnya, perbaikan dilaksanakan sesuai dengan kemamuan keuangan.

Baca Juga: Sandiaga Uno Dikabarkan Masuk Bursa Calon Ketum PPP, Juru Bicara: Tetap Berjuang Bersama Prabowo

“Kalau memang dapat diperbaiki, ya diperbaiki. Akan tetapi jika tidak, nantinya dimasukkan ke dalam program rutilahu. Perlu diingat juga hal itu juga sesuai dengan kemampuan keuangan yang ada,” tambahnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat