kievskiy.org

Jangan Sampai Salah, Berikut Adab dalam Membaca Al-Quran

Ilustrasi.
Ilustrasi. /Pixabay/mucahityildiz

PIKIRAN RAKYAT - Bagi umat Muslim, membaca Al-Quran merupakan salah satu hal yang dicintai oleh Allah.

Allah SWT mencintai hamba yang senantiasa membaca dan mengamalkan apa yang disampaikanNya melalui Al-Quran.

Al-Quran merupakan kitab suci yang menjadi petunjuk dan pedoman hidup umat Islam.

Seluruh umat muslim tentunya harus pandai membaca Al-Quran dan memahami maknanya agar hidupnya sesuai dengan petunjuk yang diberikan Allah SWT.

Baca Juga: Doa Sebelum Tidur Sesuai Hadits Nabi, Amalkan Setiap Hari

Tidak hanya membaca, umat Muslim juga harus mengetahui abad dalam membaca Al-Quran.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata "adab" diartikan sebagai 'sopan, kesopanan, kehalusan dan kebaikan budi pekerti (tingkah laku)".

Sedangkan menurut istilah, adab adalah etiket atau tata cara yang baik dalam melakukan suatu pekerjaan, baik ibadah maupun muamalah.

Sebagai Kitab Suci, al-Quran pun memiliki adab tersendiri bagi orang-orang yang membacanya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat