kievskiy.org

Pemerintah Arab Wajibkan Reservasi untuk Masuk Raudah bagi Calon Haji

Pemeriksaan jemaah haji 2022.
Pemeriksaan jemaah haji 2022. /Pikiran Rakyat/M.Arief Gunawan

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Arab Saudi melakukan pengetatan untuk bisa masuk ke Raudah selama musim haji musim ini. 

Untuk bisa masuk ke tempat tersebut para calon haji harus terlebih dahulu melakukan semacam reservasi melalui aplikasi.

Hal tersebut menjadi ketentuan baru dari pihak Arab saudi. Tak heran sampai dengan malam tadi, banyak jemaah yang ditolak  masuk ke Raudah. 

Baca Juga: Dijebak Doddy Sudrajat hingga Terancam Penjara, Mayang Pasrah: Aku Sudah Capek

Setiap orang harus bisa melewati pos pemeriksaan masuk ke Raudah. 

Di sana, jemaah harus bisa menunjukkan barcode atau surat pengantar (tasrih). Jika tidak bisa menunjukkan itu, mereka tidak diperbolehkan masuk.

Banyak yang kecewa karena tidak bisa masuk. Rata-rata mereka tidak mengetahui bahwa untuk masuk ke Raudah harus mereservasi dari aplikasi. 

Baca Juga: Heran Dituding Tunggak Sewa Rp1,2 Miliar, Pengelola Bandung Zoo: dari Mana Ini?

Ada juga yang sudah membawa tasrih, tetapi tetap ditolak karena jadwal yang tertera di surat sudah terlewat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat