kievskiy.org

Sikat Gigi Siang Membatalkan Puasa Ramadhan atau Tidak? Ini Hukumnya

Ilustrasi sikat gigi, simak hukum sikat gigi siang saat puasa Ramadhan.
Ilustrasi sikat gigi, simak hukum sikat gigi siang saat puasa Ramadhan. /Unsplash/Diana Polekhina

PIKIRAN RAKYAT - Simak hukum sikat gigi siang saat puasa Ramadhan 2024. Hadis sudah mengungkap hukum aktivitas tersebut di laman Kemenag (Kementerian Agama) Republik Indonesia.

Puasa Ramadhan 2024 sudah dimulai sejak Selasa 12 Maret 2024 versi Pemerintah. Adapun Muhammadiyah sudah memulai ibadah tersebut lebih dahulu yakni Senin 11 Maret 2024 lalu.

Apa hukum sikat gigi siang saat puasa Ramadhan?

Dilansir dari laman Kemenag Gorontalo, Ustaz Dzulqarnain bin Muhammad Sunusi al-Atsary menyebut kita diperbolehkan bersiwak atau sikat gigi saat puasa. Jika kita memih siwak, itu merupakan sunah nabi.

"Juga diperbolehkan untuk bersiwak bahkan hal tersebut merupakan sunnah, apakah menggunakan kayu siwak atau dengan sikat gigi," katanya.

"Dan juga dibolehkan menyikat gigi dengan pasta gigi, tetapi dengan menjaga jangan sampai menelan sesuatu ke dalam kerongkongannya dan juga jangan mempergunakan pasta gigi yang mempunyai pengaruh kuat ke dalam perut dan tidak bisa diatasi," ujarnya lagi.

Sikat gigi tetap diperbolehkan hanya kita perlu mencegah agar apa yang dipakai dalam aktivitas tersebut tidak boleh tertelan. Pendapat ini didasarkan pada hadis disunahkannya siwak sebagaimana yang diriwayatkan Abu Hurairah dalam riwayat Bukhari dan Muslim. Hadis lainnya adalah yang diriwayatkan Malik, Ahmad, dan An-Nasa'i juga dari Abu Hurairah.

Hadis tentang siwak yang menjelaskan hukum sikat gigi siang saat puasa Ramadhan.
Hadis tentang siwak yang menjelaskan hukum sikat gigi siang saat puasa Ramadhan.

Cara merawat gigi dan mulut saat puasa Ramadhan 2024

Terdapat empat perawatan yang bisa dilakukan ketika menjalankan ibadah puasa, simak selengkapnya, dilansir dari laman Pepsodent:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat