kievskiy.org

Apresiasi Kerja KPK Tangkap Edhy Prabowo, Fadli Zon Ingatkan Soal Harun Masiku yang Masih Menghilang

Fadli Zon turut buka suara seputar penangkapan koleganya di Gerindra, Menteri KKP Edhy Prabowo.
Fadli Zon turut buka suara seputar penangkapan koleganya di Gerindra, Menteri KKP Edhy Prabowo. /Twitter.com/@fadlizon Twitter.com/@fadlizon

PIKIRAN RAKYAT - Politisi Gerindra Fadli Zon akhirnya angkat suara terkait penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo.

Diketahui, Edhy Prabowo merupakan kolega Fadli Zon di Partai Gerindra. Edhy Prabowo juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai Gerindra.

Sejak penangkapan Edhy Prabowo, banyak masyarakat mengomentari media sosial Fadli Zon untuk menanggapi penangkapan Edhy Prabowo.

Baca Juga: Diego Maradona Meninggal Dunia, Putrinya Ternyata Sempat Prediksi Kondisi sang Ayah Setahun Lalu

Banyak yang mempertanyakan sosok Fadli Zon yang masih belum bersuara mengenai penangkapan dan status Edhy Prabowo sebagai tersangka kasus ekspor benih lobster pada hari penangkapan terjadi.

Pada Kamis, 26 November 2020 dini hari, Fadli Zon akhirnya memberi pernyataan terkait kasus yang menjerat Edhy Prabowo.

Melalui laman Twitter miliknya, Fadli Zon menanggapi kemundukan Edhy Prabowo dari Partai Gerindra dan Kementrian merupakan langkah yang bijak.

Baca Juga: Diduga Stres Usai Suaminya Meninggal, Seorang Ibu Tega Bunuh Kedua Anaknya Lalu Teriak Tak Karuan

"Setelah penetapan tersangka tengah malam ini, EP (Edhy Prabowo) mundur dari Partai dan Menteri KKP, langkah bijak," tulis Fadli Zon dalam akun Twitter @fadlizon pada Kamis, 26 November 2020 dini hari.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat