kievskiy.org

Kelompok MIT Diduga Dalang Teror di Sigi, Satgas Tinombala: Tolonglah Masyarakat Jangan Bantu Mereka

Polisi memeriksa bangunan yang dibakar dalam serangan yang diduga dilakukan oleh kelompok teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora di Dusun Lewonu, Desa Lemban Tongoa, Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Sabtu, 28 November 2020.
Polisi memeriksa bangunan yang dibakar dalam serangan yang diduga dilakukan oleh kelompok teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora di Dusun Lewonu, Desa Lemban Tongoa, Kecamatan Palolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Sabtu, 28 November 2020. /Dok. Humas Polres Sigi ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT – Satuan Tugas (Satgas) TNI-Polri Operasi Tinombala terus memburu terduga pelaku kekerasan di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.

Aksi kekerasan tersebut diduga dilakukan oleh kelompok sipil bersenjata Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Poso, pimpinan Ali Kalora.

Pernyataan itu disampaikan Komandan Korem 132/Tadulako Brigadir Jenderal (Brigjen) Farid Makruf di Palu, Minggu, 29 November 2020.

 Baca Juga: Turun Lava di Kawah Jonggring Saloko, Pendakian Gunung Semeru Hanya Diizinkan Sampai Kalimati

“Sekarang sedang kami pelajari dengan pengintaian, kemudian lewat lain sebagainya. Kami berusaha terus mengejar mereka,” tuturnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Farid Makruf mengatakan bahwa personel TNI yang terlibat dalam Satgas Tinombala, dilengkapi pasukan mengejar, intel, dan pasukan Satgas Teritorial.

“Tugas kami adalah memperkuat pasukan Tinombala, yang saat ini dipimpin oleh bapak Kapolda dan saya sebagai wakilnya,” ujarnya.

 Baca Juga: [UPDATE] Kasus Virus Corona Indonesia per Minggu 29 November Naik Jadi 534.266 Orang

“Dan sejauh ini menurut saya sinergitas TNI-Polri sangat efektif, sehingga membuat kelompok MIT Poso terdesak, sehingga mereka merasa terancam dan melakukan jalur yang lain,” kata Farid Makruf menambahkan.

Dia pun mengimbau kepada seluruh pihak dan masyarakat, untuk dapat bekerja sama dalam proses perburuan tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat