kievskiy.org

Menparekraf Sandiaga Uno Ungkap Harapan di Tahun 2021: Saatnya Kita Kolaborasi

Menparekraf, Sandiaga Uno.
Menparekraf, Sandiaga Uno. /Twitter.com/@sandiuno.

PIKIRAN RAKYAT – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno mengungkapkan bahwa banyak ujian yang telah dilalui sepanjang tahun 2020.

Menurut Sandiaga Uno, dampak pandemi Covid-19 yang telah melanda negeri ini mengakibatkan jutaan lapangan kerja khususnya pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif hilang.

“Tahun 2020 kita lalui dengan banyak ujian. Jutaan lapangan kerja di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif hilang akibat pandemi covid-19,” tulis Sandiaga Uno, seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam unggahan yang diposting @sandiuno pada 1 Januari 2021.

Baca Juga: Pada Tahun 2021 UNICEF Perkirakan Akan Ada 140 Juta Kelahiran Bayi, Harapan Hidup hingga 84 Tahun

Sandiaga Uno menuturkan bahwa pada perayaan tahun baru kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Pasalnya, di tengah pandemi Covid-19 objek-objek wisata terpaksa harus ditutup.

“Perayaan malam tahun baru, yang biasanya objek-objek wisata ramai dipenuhi pengunjung kini terpaksa harus ditutup,” tulisnya.

“Para pelaku ekonomi kreatif yang biasanya ikut serta memeriahkan, kini tidak bisa memanfaatkan momentum ini sebagai peluang usaha dan lapangan kerja,” tulis Sandiaga Uno menambahkan.

Baca Juga: Gara-gara Ngamen, Penyanyi Indonesia Berhasil Jadi Juara di Italia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat