kievskiy.org

Jenazah Syekh Ali Jaber Tiba di Kediaman, Ratusan Warga Terhenti di Depan Gerbang, Polisi Jaga Ketat

Ratusan warga terhenti di depan pintu gerbang karena Ppenjagaan ketat kepolisian menyusul tibannya jenazah Syekh Ali Jaber di Kediamannya di Pulogadung.
Ratusan warga terhenti di depan pintu gerbang karena Ppenjagaan ketat kepolisian menyusul tibannya jenazah Syekh Ali Jaber di Kediamannya di Pulogadung. /Pikiran-Rakyat.com/Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Ratusan warga mengantarkan jenazah Syekh Ali Jaber ke kediamannya di Perumahan Taman Berdikari Sentosa Pulo gadung Jakarta Timur, Kamis, 14 Januari 2021.

Tim Pikiran-Rakyat.com memantau langsung kedatangan jenazah Syekh Ali Jaber yang diantarkan dengan mobil jenazah dari Rumah Sakit Yarsi di Cempaka Putih.

Ratusan warga mengantarkan jenazah syekh Ali Jaber karena ingin memberikan penghormatan terakhir.

Baca Juga: Cinta Indonesia, Syekh Ali Jaber Dikabarkan Pernah Bela Tim Sepak Bola Lokal NTB Semasa Hidupnya

Terpantau ada empat mobil jenazah yang masuk ke dalam perumahan.

Jenazah Syekh Ali Jaber tiba di perumahan Taman Berdikari Sentosa Pulo gadung Jakarta Timur tepat pada pukul 14.19 WIB.

Namun ratusan warga tidak boleh masuk ke dalam perumahan. Pasalnya polisi melakukan penjagaan yang superketat di depan pintu gerbang perumahan Taman Berdikari Sentosa.

Ratusan warga terhenti di depan pintu gerbang karena Ppenjagaan ketat kepolisian menyusul tibannya jenazah Syekh Ali Jaber di Kediamannya di Pulogadung.
Ratusan warga terhenti di depan pintu gerbang karena Ppenjagaan ketat kepolisian menyusul tibannya jenazah Syekh Ali Jaber di Kediamannya di Pulogadung.

Baca Juga: Gelagat Pemerintah Korea Utara yang Mencurigakan, Muncul Dugaan Merebaknya Pandemi Covid-19

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat