kievskiy.org

Positif Benzo, Polisi Sebut Millen Cyrus Masih Rawat Jalan dan Akan Diserahkan ke BNN

Selebgram Millen Cyrus alias Milendaru.
Selebgram Millen Cyrus alias Milendaru. /Instagram/@millencyrus Instagram/@millencyrus

 

PIKIRAN RAKYAT - Polda Metro Jaya menyerahkan selebgram Millen Cyrus ke Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Jakarta Selatan pasca dinyatakan positif psikotropika benzodiazepine.

Sebagaimana diketahui, Millen bersama dengan beberapa rekannya diamankan disebuah cafe di kawasan Jakarta Selatan pada Minggu 28 Februari 2021 dini hari lalu lantaran positif benzo.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus menuturkan, penyerahan itu dilakukan lantara Millen masih dalam masa perawatan di BNNK Jakarta Selatan.

"Ketiganya sekarang akan kami serahkan ke BNNK Jaksel untuk dilakukan rehabilitasi karna memang masih kewenangan BNNK Jaksel," kata Yusri di Polda Metro Jaya, Senin 1 Maret 2021. 

Baca Juga: Bantuan Kuota Internet Berlanjut, Berikut Kebijakan Baru Kemendikbud

Baca Juga: Kabar Baik Covid-19, Wilayah Jakarta dan Jatim Terbebas dari Zona Merah

Yusri menjelaskan, bahwa Millen memang telah mengkonsumsi benzo tersebut pada Kamis 25 Februari 2021 atau tiga hari sebelum ditangkap.

Namun konsumsi obat tersebut dilakukan atas dasar masa pemulihan dari BNNK Jaksel.

"Obatnya ada, surat keterangan juga ada. Ini resep dokter dari BNNK Jaksel," ucapnya. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat