kievskiy.org

Angin Puting Beliung Terjang 2 Provinsi Saat Pergantian Musim, Puluhan Rumah Rusak

Angin puting beliung di Kepulauan Bangka Belitung.
Angin puting beliung di Kepulauan Bangka Belitung. /BPBD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

PIKIRAN RAKYAT – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan peristiwa angin puting beliung terjadi di dua tempat.

Menjelang akhir minggu pertama bulan Maret 2021, angin puting beliung dilaporkan terjadi di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Lampung.

Informasi itu disampaikan Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Raditya Jati melalui keterangan resmi, Sabtu, 6 Maret 2021.

Sementara itu, tidak ada korban jiwa akibat fenomena yang biasa terjadi saat pergantian musim tersebut.

Baca Juga: Soal KLB Demokrat, Hinca Pandjaitan: Istana Harusnya Khawatir, Ada KSP Punya Ambisi Buta

Baca Juga: Antisipasi Penyebaran Covid-19 Varian Baru, Ganjar Pranowo Usul agar Pintu Masuk Indonesia Lebih Diperketat

Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BNPB melaporkan angin puting beliung di Kepulauan Bangka Belitung terjadi pada Jumat, 5 Maret 2021.

Kejadian tersebut berlokasi di Kelurahan Teladan, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan.

"Fenomena ini dipicu saat hujan deras yang disertai angin kencang pada siang, pukul 14.00 WIB," ujar Raditya Jati, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs resmi BNPB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat