kievskiy.org

Indonesia Kembangkan Dua Vaksin Covid-19, Jokowi Sampaikan Pesan kepada Para Ilmuwan

Potret Presiden RI, Jokowi.
Potret Presiden RI, Jokowi. /Twitter.com/@setkabgoid Twitter.com/@setkabgoid

PIKIRAN RAKYAT - Para ilmuwan di tanah air tengah melakukan pengembangan terhadap vaksin Covid-19.

Presiden Jokowi menegaskan bahwa pengembangan vaksin Covid-19 di Indonesia ini harus dilakukan dengan tetap memenuhi kaidah ilmiah dan berbagai prosedur.

“Untuk menghasilkan produk obat dan vaksin yang aman, berkhasiat, dan bermutu mereka juga harus mengikuti kaidah-kaidah saintifik, kaidah-kaidah keilmuan,” tuturnya dalam keterangan pers yang ditayangkan di kanal YouTube Sekretariat Kabinet, Jumat 12 Maret 2021.

Jokowi juga berpesan agar uji klinis vaksin Covid-19 juga bisa dilakukan secara terbuka dengan melibatkan banyak ahli.

Baca Juga: Bunuh Anak Kandung Demi Uang Asuransi, Seorang Pria Dihukum 212 Tahun Penjara

Baca Juga: Pelaku Tabrak Lari Pesepeda di Bundaran HI Terancam Pidana Tiga Tahun Penjara

“Persyaratan dan tahapan ini penting dilakukan untuk membuktikan bahwa proses pembuatan vaksin sangat mengedepankan unsur kehati-hatian dan dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah, sehingga vaksin yang dihasilkan aman dan efektif penggunaannya,” ujarnya.

Indonesia saat ini tengah mengembangkan dua vaksin Covid-19 yang terdiri dari vaksin Merah Putih dan vaksin Nusantara.

“Dalam situasi pandemi saat ini, tentu kita semuanya mendukung adanya penelitian dan pengembangan baik itu obat maupun vaksin agar terwujud kemandirian di bidang farmasi, sekaligus untuk percepatan akses ketersediaan vaksin di masa pandemi Covid-19 ini,” ujarnya.

Baca Juga: Pilih Nikah Siri, Sandy Tumiwa Blak-blakan Ungkap sang Istri Masih Proses Cerai

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat