kievskiy.org

Anies Baswedan 'Curhat' Tiga Masalah Jakarta, Luhut Pandjaitan: No Problem, Pak

Anies Baswedan dan Luhut Pandjaitan.
Anies Baswedan dan Luhut Pandjaitan. /Instagram/@luhut.pandjaitan

PIKIRAN RAKYAT – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sengaja bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Pandjaitan.

Mendapat kunjungan dari Anies Baswedan, Luhut Pandjaitan menyatakan bahwa tujuan sang Gubernur Jakarta adalah membahas sejumlah permasalahan soal Jakarta.

“Saya menerima Gubernur DKI Jakarta Bapak @aniesbaswedan yang ingin berbincang terkait sejumlah permasalahan pengembangan wilayah dan percepatan pembangunan infrastruktur di DKI Jakarta,” kata Luhut Pandjaitan dikutip dari akun Instagram miliknya.

Luhut Pandjaitan mengatakan bahwa pertemuannya dengan Anies Baswedan adalah salah satu rangkaian koordinasi dengan sejumlah kepala daerah.

Baca Juga: Jelang Balap Perdana MotoGP 2021, Marc Marquez Latihan Pakai Mini Moto

Baca Juga: WNA Jerman Ditebas dengan Kapak oleh Kuli hingga Tewas, Pelaku Sakit Hati

“Pertemuan ini merupakan salah satu dari rangkaian koordinasi saya dengan para Kepala Daerah, khususnya di bidang Infrastruktur dan Transportasi. Pak Anies adalah Gubernur terakhir dari Pulau Jawa yang saya temui setelah sebelumnya saya bertukar pikiran dengan Gubernur Jateng, Jabar, Banten, Jatim dan DIY,” ujarnya.

Melakukan pertemuan dengan Anies Baswedan, Luhut Pandjaitan mengatakan kalimat pertama yang disampaikan oleh Gubernur Jakarta itu.

“‘Pak Luhut, I come to you with menu of problem’ Begitulah kalimat pertama yang beliau sampaikan. Saya jawab “no problem pak, we can solve it. Asal harus terintegrasi.” Karena prinsip dan banyak pengalaman “problem solving” yang saya lakukan, termasuk dalam kaitannya dengan program-program kerja pemerintah,” tutur Luhut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Luhut Binsar Pandjaitan (@luhut.pandjaitan)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat