kievskiy.org

Masjid Istiqlal Sediakan Lahan Parkir Bagi Jemaat Gereja Katedral Ibadah Jumat Agung

Masjid Istiqlal
Masjid Istiqlal /Pikiran-Rakyat.com/ Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Humas Keuskupan Agung Jakarta Gereja Katedral, Susyana Suwadie menyampaikan terimakasihnya kepada Imam besar Masjid Istiqlal karena sudah menyediakan tempat parkir bagi umat kristiani yang akan melaksanakan ibadat Jumat Agung.

Dikatakan Susyana Suwadie, lantai bawah Masjid Istiqlal diperbolehkan untuk tempat parkir bagi umat kristiani yang akan melaksanakan ibadat Jumat Agung atas usulan dari Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom.

Karena itu, Gereja Katedral Jakarta menyampaikan terimakasih kepada Badan Pengelola Masjid Istiqlal yang sudah menyediakan ruang untuk parkir.

Baca Juga: Polisi Tangkap Pengendara Fortuner yang Acungkan Senjata di Duren Sawit

Baca Juga: Razman Nasution Mengundurkan Diri dari Partai Demokrat Versi KLB

"Saya mengucapkan terimakasih kepada bapak Imam besar Masjid Istiqlal dan juga badan pengelola," kata Susyana Suwadie kepada Pikiran-Rakyat.com di Gereja Katedral Jakarta, Jumat, 2 April 2021.

Menurutnya, selama ini, Gereja Katedral dan Masjid Istiqlal memiliki hubungan yang dekat, selalu berhubungan yang baik.

"Karena selalu siap membantu Gereja Katedral, karena memang sudah lama kami bersahabat, Hubungan yang dekat antara Istiqlal dan Katedral," tuturnya.

Susyana Suwadie mengatakan, bagi umat yang akan melaksanakan ibadat Jumat Agung bisa memarkirkan di lantai bawah Masjid Istiqlal, tepatnya di P1 dan P2.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat