kievskiy.org

Anak Buahnya Terlibat Kasus Dugaan Pelecehan, Anies Baswedan: Jakarta Zero Tolerance Pelecehan Seksual

Anies Baswedan nonaktifkan kepala BPBJ yang diduga lakukan pelecehan seksual untuk memastikan proses pemeriksaan dan penyelidikan.
Anies Baswedan nonaktifkan kepala BPBJ yang diduga lakukan pelecehan seksual untuk memastikan proses pemeriksaan dan penyelidikan. /Pikiran-Rakyat.com/ Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebutkan, daerahnya tidak mentorelanransi kasus pelecehan seksual di lingkungan Pemprov.

"Yang pasti DKI Jakarta zero tolerance (tidak mentoleransi) terhadap pelecehan seksual," kata Anies Baswedan di Balai Kota, Senin 5 April 2021.

Menurutnya, tidak ada ruang untuk orang-orang yang melakukan aktivitas pelecehan seksual di Jakarta.

Namun demikian, Anies Baswedan enggan untuk berkomentar mengenai kelanjutan hukum yang saat ini sedang dilakukan Kepala Badan Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ), Blessmiyanda.

Baca Juga: 10 Pilihan Motor Matik Bekas Harga di Bawah Rp5 Juta di Awal April 2021

Baca Juga: Klasemen MotoGP 2021 Usai MotoGP Doha: Zarco Kumpulkan Poin Terbanyak, Rossi Peringkat 14

"Kita hormati proses hukum dan kita ingin bahwa semua yang bekerja di Jakarta merasa tenang, tentram karena Pemprov melindungi semua khususnya kaum perempuan yang bekerja di Pemprov DKI," kata dia.

Anies Baswedan menyebutkan, saat ini kasus Blessmiyanda sedang harus dijalankan secara tuntas.

"Nanti setelah tuntas ada hasil, ada Majelis yang nanti memutuskan dari situ kemudian ditentukan langkahnya," tuturnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat