kievskiy.org

Susi Pudjiastuti Kenang Kolonel Harry Setyawan, Sosok yang Tangkap dan Tenggelamkan Kapal-Kapal Ilegal

Susi Pudjiastuti dan Komandan KRI Nanggala 402 Harry Setyawan.
Susi Pudjiastuti dan Komandan KRI Nanggala 402 Harry Setyawan. /Instagram/@harrysetyawan43

PIKIRAN RAKYAT - Duka mendalam dirasakan oleh seluruh masyarakat Indonesia dalam musibah tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402.

Musibah tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402 ini membuat 53 awak atau kru KRI Nanggala dinyatakan gugur.

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti turut merasakan duka mendalam terkait musibah ini.

“Inna lillahi wainnailaihi rojiun ..Duka yg mendalam atas gugurnya 53 Putera2 Bangsa Terbaik/Prajurit TNI AL KRI Nanggala 402. Semoga husnul khotimah & mendapat tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga yg ditinggalkan diberi kekuatan & ketabahan .. Amin YRA,” kata Susi Pudjiastuti melalui akun Twitternya @susipudjiastuti yang dikutip Pikiran-Rakyat.com Senin 26 April 2021.

Baca Juga: Nathalie Holscher Akhirnya Blak-blakan Beberkan Alasannya Kabur dari Rumah Sule

Susi Pudjiastuti juga turut mengenang salah satu sosok kru yang turut gugur dalam musibah tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402.

Susi Pudjiastuti juga mengenang salah satu sosok kru yang turut gugur dalam musibah tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402.
Susi Pudjiastuti juga mengenang salah satu sosok kru yang turut gugur dalam musibah tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402.
Adalah Kolonel Laut (P) Harry Setyawan yang dikenang Susi Pudjiastuti dan menjadi salah satu awak yang gugur.

Wanita asal Pangandaran itu menyampaikan penghormatan terakhirnya untuk sosok Harry Setyawan.

Dia menghaturkan ucapan terima kasih kepada Harry Setyawan lantaran pernah memberikan dukungan serta bekerja sama selama Susi Pudjiastuti menjabat Menteri Kelautan dan Perikanan.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru 26 April 2021, Segera Klaim dan Dapatkan Dragon AK Skin Gratis dari Garena

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat